Pansus Asap Tinggal Paripurna Besok

Pansus Asap Tinggal Paripurna Besok
Ilustrasi asap. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IV DPR Herman Khaeron memastikan usulan pembentukan pansus asap yang diberi nama Pansus Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) tinggal dibawa ke sidang paripurna, Jumat (30/10).

"Sudah diputuskan, yah besok diagendakan di paripurna. Para inisiator diberikan kesempatan untuk memaparkan dasar pembentukan pansus," kata Herman di gedung DPR Jakarta, Kamis (29/10).

Kepastian ini disampaikannya setelah usulan pansus ini disepakati adan musyawarah (Bamus). Usulan tersebut disetujui oleh sembilan dari sepuluh fraksi di DPR.

"Sudah disetujui oleh 9 fraksi termasuk Golkar, Hanura. Cuma memang Nasdem yang masih memiliki pandangan lain," ujar salah seorang inisiator Pansus Asap dari fraksi Demokrat.

Herman yakin, usulan pembentukan pansus ini akan disetujui di paripurna karena DPR memiliki niat membantu pemerintah. Apalagi antusiasme anggota terlihat saat membubuhkan tanda tangan di draft usulan yang mencapai 172 orang. (fat/jpnn)


JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IV DPR Herman Khaeron memastikan usulan pembentukan pansus asap yang diberi nama Pansus Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News