Pantaskah Aku Berhijab Hadirkan Drama Romansa Religi

Pantaskah Aku Berhijab Hadirkan Drama Romansa Religi
Konferensi pers film Pantaskah Aku Berhijab di Jakarta baru-baru ini. Foto: Dok. Poplicist

jpnn.com, JAKARTA - Film Pantaskah Aku Berhijab yang bergenre drama romansa religi segera tayang di bioskop.

Adapun film tersebut merupakan karya sutradara Hadrah Daeng Ratu, produser Deni Saputra, diproduksi oleh Narasi Semesta, serta keterlibatan Cassandra Massardi sebagai penulis skenario.

Pantaskah Aku Berhijab dibintangi oleh Bryan Domani dan Nadya Arina, serta Nadzira Shafa, Dhini Aminarti, Indra Birowo, Tike Priyatna, Cakrawala Airawan, Hifdzi Khoir, Azkya Mahira, dan Najla.

Film tersebut menjadi pengalaman perdana Nadzira Shafa, penulis novel best seller 172 Days berperan dalam sebuah film.

Pantaskah Aku Berhijab melanjutkan kolaborasi sutradara Hadrah Daeng Ratu bersama Bryan Domani, Nadya Arina, dan Nadzira Shafa.

Sebelumnya, Bryan Domani telah membintangi film yang disutradarai Hadrah yakni 172 Days dan Merindu Cahaya de Amstel.

Adapun Nadya Arina pernah bermain dalam film Perfect Fit. Sementara bagi Nadzira Shafa, novelnya yakni 172 Days diadaptasi ke dalam film yang disutradarai Hadrah Daeng Ratu.

Pantaskah Aku Berhijab bercerita tentang gadis muda bernama Sofi yang penuh luka dalam menjalani cinta dan kehidupan.

Film Pantaskah Aku Berhijab yang bergenre drama romansa religi segera tayang di bioskop.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News