Pantau Harga, Pemerintah Bentuk Posko Khusus
Rabu, 03 Agustus 2011 – 14:12 WIB

Pantau Harga, Pemerintah Bentuk Posko Khusus
JAKARTA — Guna memantau perkembangan harga, ketersediaan dan stabilisasi harga di pasaran selama ramadan dan lebaran, pemerintah membentuk posko khusus. Nantinya posko yang dibentuk pemerintah ini akan melaporkan perkembangan rutin untuk tindak lanjut melalui kebijakan pemerintah. Dari rapat evaluasi, pemerintah juga akan mengamankan secara maksimal jalur-jalur distribusi, khususnya penyebrangan Merak-Bakauheuni. Upayanya dengan meningkatkan armada terutama seminggu sebelum dan sesudah lebaran.
‘’Posko tersebut setiap hari melaporkan. Kita mengikuti perkembangan pasar guna memastikan bahan pokok aman termasuk harga-harganya,’’ kata Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa pada wartawan di Jakarta, Rabu (3/8).
Hatta memastikan persediaan beras di Bulog saat ini aman. Operasi pasar tetap dilakukan di semua daerah-daerah yang diindikasi mengalami kenaikan harga. Gelar pasar murah juga dijalankan, bukan hanya oleh pemerintah tapi juga oleh BUMN melalui program CSR. ‘’Pemda-pemda kita libatkan, termasuk perusahaan-perusahaan besar yang terkait langsung dengan bahan-bahan pokok tersebut,’’ kata Hatta.
Baca Juga:
JAKARTA — Guna memantau perkembangan harga, ketersediaan dan stabilisasi harga di pasaran selama ramadan dan lebaran, pemerintah membentuk
BERITA TERKAIT
- Begini Penjelasan Bea Cukai soal Denda Pelanggaran Kepabeanan, Mohon Disimak!
- Bantu Mitra Pengemudi dan Merchant, Grab Menghadirkan Solusi Berbasis AgenticAI
- Bea Cukai Gencarkan Operasi Rokok Ilegal di Labuan Bajo dan Kediri, Ini Hasilnya
- IJMI Sebut Pekerja Sawit Indonesia Rawan Dieksploitasi
- KAI Logistik Optimalisasi Layanan Pra-Purna Angkutan BBM/BBK
- Genjot Ekspor, Bea Cukai Beri Izin Kawasan Berikat kepada Produsen Tas di Jepara