Pantau Kerja LPPNPI, Dahlan Naiki ATC
Kamis, 31 Januari 2013 – 18:59 WIB

Pantau Kerja LPPNPI, Dahlan Naiki ATC
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan siang tadi (3/1) meninjau kantor sementara Perum Lembaga Penyelenggara dan Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) di Cengkareng. Dia juga naik ke menara Air Traffic Control (ATC) di Bandara Soekarno-Hatta untuk melihat pekerjaan karyawan Perum Navigasi. "Sehingga dengan pendirian lembaga baru ini, mereka akan lebih fokus khusus di bidang navigasi. Mulai dari peremajaan alat-alat, menyiapkan SDM yang berkualitas dan lebih konsentrasi," jelas Dahlan.
Lembaga yang baru didirikan pada 16 Januari lalu itu, nantinya akan dapat memangkas birokrasi dan meningkatkan keselamatan penerbangan Indonesia. "Dengan adanya Perum LPPNPI ini, pekerjaannya akan lebih direct dan memangkas birokrasi. Sehingga keselamatan penerbangan di Indonesia akan lebih terjamin, termasuk pengawasannya," ujar Dahlan melalui pesan singkat, Kamis (31/1).
Baca Juga:
Dahlan menilai, sebelum Perum LPPNPI berdiri, masalah navigasi pesawat masih dipegang oleh Angkasa Pura I, Angkasa Pura II, Bandara Khusus, dan UPT. Sehingga, banyaknya pemegang navigasi akan membuat pekerjaan navigasi pesawat menjadi lebih kompleks.
Baca Juga:
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan siang tadi (3/1) meninjau kantor sementara Perum Lembaga Penyelenggara dan Pelayanan
BERITA TERKAIT
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa