Pantau Tumbuh Kembang Anak dari 3 Aspek, Penting!

jpnn.com, JAKARTA - Para orang tua penting memperhatikan tumbung kembang anak setiap waktu.
Menurut dokter spesialis anak yang tergabung dalam Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), dr. Citra Amelinda, ada tiga aspek penting yang harus diperhatikan terkait tumbuh kembang anak.
Yakni, berat badan, tinggi/panjang badan, hingga lingkar kepala anak.
"Pantau berat dan panjang badan anak serta lingkaran kepala anak secara rutin. Untuk timbang, yang ideal adalah sebulan sekali dengan waktu yang tetap atau sama. Misalnya pada pagi, siang, atau malam," kata dr. Citra dalam jumpa pers daring, Jumat.
Untuk mengukur lingkar kepala anak bisa dilakukan satu bulan sekali, atau minimal selama tiga bulan sekali.
Caranya, mengukur dengan pita ukuran dari atas alis sampai samping atas telinga anak, kemudian angkanya dicatat.
Pun dengan mengukur panjang badan anak.
Mengapa mengukur lingkar kepala anak juga menjadi salah satu patokan selain berat dan panjang badan?
Para orang tua penting memantau tumbuh kembang anak dari tiga aspek, salah satunya terkait lingkar kepala.
- 6 Khasiat Lada Hitam, Bikin Penyakit Ini Ogah Mendekat
- 5 Khasiat Ikan Salmon, Ampuh Lawan Penyakit Ganas Ini
- 7 Manfaat Kacang Polong, Aman Dikonsumsi Penderita Penyakit Ini
- 9 Menu Sarapan yang Bikin Proses Penurunan Berat Badan Makin Lancar
- 8 Kombinasi Makanan Ini Mempercepat Proses Penurunan Berat Badan
- 10 Makanan yang Bikin Berat Badan Ambrol