Papa Novanto Ajak 1.000 Anak Yatim Nobar Iqro'
jpnn.com - jpnn.com - Kisah gadis cilik bernama Aqila yang belajar Alquran dalam film Iqro’ mendapat apresiasi positif dari banyak kalangan. Hal itu mendorong Ketua Umum Partai Golongan Karya Setya Novanto untuk menonton Iqro’.
Namun, Setnov -panggilan akrab Novanto- tak sendirian. Dia mengajak 1.000 anak yatim untuk nonton bareng film besutan sutradara Iqbal Alfajri itu.
Acara nonton bareng itu diinisiasi Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG). Istri Setnov, Deisti Novanto juga ikut hadir di acara nonton bareng Iqro’ yang digelar di Planet Hollywood.
Usai nonton bareng, Novanto menyampaikan penilaiannya tentang film yang terinsoirasi dari kisah nyata itu. ”Ini adalah film yang berbobot. Saya harap bisa diteruskan agar ditonton sampai ke daerah-daerah,” kata Setnov.
Iqbal beserta pemain Iqro’ juga hadir di nobar itu. Antara lain aktris Aisha Nurra Datau yang memerankan Aqila, serta aktor senior Cok Simbara.
Menurut Novanto, belajar Alquran ternyata tidak sekadar membacanya, tapi juga mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. ”Artinya untuk bisa paham Alquran, harus bisa membaca dengan baik,” kata politikus Golkar yang juga ketua DPR RI itu.
Deisti juga memberi pujian atas film Iqro’. Sebab, tontonan karya perdana Salman Film Academy itu sarat dengan budaya muslim di Indonesia.
Karenanya, IIPG mengajak anak-anak yatim menonton Iqro’. ”Kami ingin berbagi kepada anak-anak yatim, harapannya agar film ini dapat direalisasikan di kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
CEO Chanex Ridhall Pictures Rosa Rai Djalal selaku produser eksekutif Iqro’ menambahkan, film itu merupakan gabungan genre anak-anak dengan agama Islam. Pesan dalam film itu adalah mengajarkan anak-anak untuk mencintai Islam.
Kisah gadis cilik bernama Aqila yang belajar Alquran dalam film Iqro’ mendapat apresiasi positif dari banyak kalangan. Hal itu mendorong Ketua
- Ada Dukungan KIM Plus kepada Pram-Doel, Golkar Jaksel Solid Memenangkan RIDO
- Kader Golkar Ingatkan Semangat Aji Assul untuk Memperbaiki Kekurangan Rezim Matakali
- Legislator Golkar Berharap Indonesia Lepas dari Middle Income Trap Lewat Hilirisasi Nikel
- Ikhtiar Ijeck untuk Sumut: Perjuangkan Infrastruktur, Pariwisata, dan Ketahanan Pangan
- Fraksi Golkar DPR Segera Proses PAW Anggotanya yang Masuk Kabinet Prabowo
- Jokowi Bentuk Kortastipidkor Polri, Jamaludin Malik Ingatkan Sinergi dengan KPK