Papua-Papua Barat Dijatah 876 Kursi PTN
Senin, 11 Juni 2012 – 20:48 WIB
JAKARTA--Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dan juga Panitia Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) menyiapkan kuota khusus bagi putra Papua dan Papua Barat sebanyak 876 kursi. Djoko menjelaskan, pemberian alokasi kuota khusus bagi Papua dan Papua Barat ini melalui program Unit Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat (UP4B). Sudah ada sebanyak 32 PTN yang terlibat dan bersedia untuk memberikan kuota bagi anak-anak Papua dan Papua Barat.
Kuota ini guna memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa di Papua dan Papua Barat yang dirasakan jumlahnya sangat minim untuk bisa masuk PTN.
"Sebenarnya setiap tahun tetap ada calon mahasiswa yang berasal dari Papua dan Papua Barat. Akan tetapi, memang jumlahnya sangat sedikit. Maka itu, pemerintah bersama Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) akan memberikan perhatian khusus untuk mereka dengan menyediakan 876 kursi di SNMPTN," ungkap Dirjen Pendidikan Tinggi (Dikti) Kemdikbud, Djoko Santoso di Gedung Kemdikbud, Jakarta, Senin (11/6).
Baca Juga:
JAKARTA--Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dan juga Panitia Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) menyiapkan kuota
BERITA TERKAIT
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI