Para Anggota KPU Terjegal di Tahap Kedua
Senin, 06 Februari 2012 – 19:44 WIB
JAKARTA -- Sejumlah nama tenar yang lolos di tahap pertama seleksi calon anggota KPU, tersingkir di tahap kedua. Antara lain mantan Ketua Bawaslu, Nur Hidayat Sardini, anggota KPU yang juga pendeta, Saut Hamonangan Sirait, dan anggota KPU I Gusti Putu Artha. Mereka gagal.
Sedang Direktur Eksekutif CETRO Hadar Nafis Gumay dan dosen FISIP UGM, Sigit Pamungkas, masuk daftar lolos tahap kedua.
Baca Juga:
Anggota tim seleksi calon anggota KPU dan Bawaslu, Ramlan Surbakti, menjelaskan, pada tahap kedua ini yang lolos adalah 30 calon anggota KPU, dari 106 calon yang lolos tahap pertama.
Sedang untuk calon anggota Bawaslu, dari 61 nama yang lolos seleksi tahap pertama, pada tahap kedua ini terjaring 18 nama. "Nama-nama yang lolos ini telah melalui tiga tahap penilaian, yaitu tes kesehatan, tes psikologi, dan tes tertulis pengetahuan pemilihan umum," ujar Ramlan Surbakti di gedung Kemendagri, Senin (6/2).
JAKARTA -- Sejumlah nama tenar yang lolos di tahap pertama seleksi calon anggota KPU, tersingkir di tahap kedua. Antara lain mantan Ketua Bawaslu,
BERITA TERKAIT
- Survei Trust Indonesia: Bassam-Helmi Jadi Pemenang Pilbup Halmahera Selatan
- Gelar Doa Bersama, Timses RIDO: Isi Masa Tenang dengan Hal Positif
- Pemuda Kristen Jakarta Kecam Pernyataan Bermotif SARA Menteri Maruarar Sirait
- 3 Pejabat Pemkab Banggai jadi Tersangka Tindak Pidana Pemilu 2024
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya