Para Artis Apresiasi Iklan Promosi Pesona Indonesia di Bioskop
jpnn.com - JAKARTA - Langkah Menpar Arief Yahya menyampaikan iklan-iklan promosi pariwisata, Pesona Indonesia, di Bioskop mendapatkan respon positif para Artis. Mereka menilai, cara itu efektif mempromosikan destinasi pariwisata nasional.
"Kami duta Enjoy Jakarta sangat mendukung pesona Indonesia. Cintailah Indonesia sebelum mencintai negara lain. Sukses terus buat Pesona Indonesia," kata Melody, salah satu personel JKT48.
Pevita Pearce. Foto: Dokumen JPNN
Hal senada juga dilontarkan oleh Artis Pevita Pearce yang sempat membintangi beberapa film bersetting pesona alam Indonesia. Dia menyebut, alam dan destinasi wisata Indonesia memang sangat membanggakan.
"Iklan Pesona Indonesia yang diputar di bioskop itu bagus-bagus. Terlihat alam Indonesia itu sangat membanggakan," tuturnya.
Sementara itu, Marcella Zalianty menilai, Pariwisata dan industri perfilman memang sudah selayaknya bersinergi. Perfilman bisa dijadikan media untuk mensosialisasi destinasi pariwisata.
Hadirnya para wisatawan mampu juga memberi dampak positif bagi sektor ekonomi kreatif.
- BKN Minta Admin SSCASSN Buka Inbox, Segera Umumkan Hasil Seleksi PPPK Tahap 1
- Pemberedelan Pameran Lukisan Pernah Bikin Yos Suprapto Kaya Raya, Begini Ceritanya
- Cuaca Hari Ini, Sebagian Wilayah Besar di Indonesia Berpotensi Hujan & Angin Kencang
- Ingat Janji Pemerintah, Saleh: Jangan Ada PHK di Sritex
- Prakiraan Cuaca Hari Ini: Hujan di Sebagian Besar Wilayah Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Info Terbaru dari BKN soal PPPK Tahap 1, Tolong Jangan Diabaikan