Para Penghuni Kalibata City Sepakat Ubah Citra Apartemen yang Negatif
jpnn.com, JAKARTA - Warga penghuni Kalibata City menyepakati visi juga misi dalam menciptakan hunian vertikal yang aman dan nyaman menjelang diselenggarakannya pembentukan Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (P3SRS) Apartemen Kalibata City 2021.
Musdalifah Pangka, tokoh masyarakat di Apartemen Kalibata City mengungkapkan komitmennya dalam membangun lingkungan Apartemen Kalibata City sebagai hunian yang aman, nyaman dan beriman untuk dihuni.
Dia bersama warga Kalibata City lainnya telah melakukan sejumlah pertemuan untuk menentukan cara pengelolaan apartemen tersebut ke arah yang lebih baik lagi.
“Seperti yang diketahui image Apartemen Kalibata City di luar sana banyak sekali negatifnya. Inilah yang menjadi tantang bagi kami sendiri sebagai warga untuk membuktikan bahwa lingkungan di sini aman juga nyaman bagi para penghuninya,” kata Musdalifah saat pertemuan warga di Balai Warga Apartemen Kalibata City.
Musdalifah memastikan akan terus melakukan kegiatan positif untuk mengubah pandangan masyarakat luar terhadap Apartemen Kalibata City.
Sejumlah kegiatan positif itu di antaranya seperti donor darah, santunan kepada anak yatim, bantuan kepada masyarakat, buka puasa bersama, dan kegiatan rohani.
"Ini tidak bisa dilakukan sendirian. Harus secara bersama-sama dengan seluruh penghuni Apartemen Kalibata City menuju Kalibata City yang lebih terhormat, lebih eksklusif sehingga tolong jaga bersama-sama," kata Musdalifah.
Hal senada juga disampaikan oleh Sandi Edison yang juga tokoh masyarakat Kalibata City dan turut hadir dalam acara pertemuan warga.
Warga Kalibata City melakukan sejumlah pertemuan untuk menentukan cara pengelolaan apartemen tersebut ke arah yang lebih baik lagi.
- Hunian Urban Makin Diminati, Unit Apartemen PPK Kemayoran Jadi Pilihan Strategis
- Kepala Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Dicopot dari Jabatan Imbas Dugaan Kasus Korupsi
- Kantor Dinas Kebudayaan DKI Digeledah Kejaksaan, Ada Kasus Apa?
- Kalibata City Resmikan Komunitas Poundfit dan Yoga
- Pemprov DKI Cabut Bantuan untuk Ratusan Siswa, Anggota DPRD Geram
- Salon Kecantikan di Jakarta Selatan Ini Ilegal, Biayanya Rp 15 Juta