Parade ASEAN 50 Penuh Gereget, Menlu Retno Happy Banget
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan, tidak mudah untuk menggabungkan berbagai negara ke dalam satu komunitas. Karena itu, dia mengharapkan Parade ASEAN 50 bisa meningkatkan hubungan kekeluargaan antarnegara yang tergabung di ASEAN.
“Ini untuk meningkatkan kembali kekeluargaan ASEAN. Tidak mudah menggabungkan satu komunitas,” kata Retno usai acara Parade ASEAN 50 di Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Minggu (27/8).
Sekitar 3.100 peserta ikut meramaikan Parade ASEAN 50. Para peserta tidak hanya berasal dari komunitas, organisasi, sekolah, perusahaan dan kementerian di Indonesia, tetapi juga dari negara ASEAN, Mitra Wicara ASEAN, dan Sekretariat ASEAN.
Retno bersyukur acara parade dalam rangka memperingati ulang tahun ke-50 ASEAN itu berjalan lancar dan sukses. Dia tidak menyangka bahwa peserta parade yang baru pertama kali diselenggarakan itu mencapai ribuan orang.
“Pesertanya di luar dugaan kami, banyak sekali sekitar 3.100 peserta, baik atas kerja sama dan dukungan kementerian terkait di Indonesia, tapi juga anggota ASEAN dan juga dengan mitra dan sahabat ASEAN. Bisa dilihat mitra delegasi yang mewakili seperti RRC, Jepang, Uni Eropa, dan Rusia,” tutur Retno.
Menurut Retno, Parade ASEAN 50 menunjukan kemajemukan anggota perhimpunan regional negara-negara Asia Tenggara itu. Dia berharap, masyarakat bisa mengetahui mengenai kinerja ASEAN.
“Kami memberikan informasi mengenai apa yang kami lakukan di ASEAN, baik dari segi politik, dalam artian capaian ASEAN yang luar biasa mampu menciptakan kawasan Asia Tenggara sebagai kawasan yang damai dan stabil, tapi juga kemanfaatan ekonomi. Karena, dengan situasi yang damai, maka anggota negara ASEAN dapat melakukan pembangunan ekonomi dengan baik,” ucap Retno.(gil/jpnn)
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan, tidak mudah untuk menggabungkan berbagai negara ke dalam satu komunitas. Karena itu, dia mengharapkan
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- 44 Pemimpin Muda Asia Tenggara Berkumpul Dalam AYF 2024
- Presiden Prabowo Saksikan Serah Terima Kepemimpinan Kaukus ASEAN – ABAC dari Indonesia ke Malaysia
- Menko Airlangga Sebut Data Kebijakan Satu Peta Harus Aman, Tak Bisa Diretas
- Resmi! Ini Jabatan Baru Retno Marsudi setelah Meninggalkan Kementerian Luar Negeri
- Indonesia Dorong 4 Strategi Penguatan Kerja Sama Antar-Kepala Daerah BIMP-EAGA
- LKL International Bhd dan Fastech Perluas Bisnis Alat Kesehatan di Indonesia