Parah, Istri Jero Palak Pejabat ESDM untuk Acara Ultahnya
jpnn.com - JAKARTA - Istri Jero Wacik, Triesna ternyata ikut memanfaatkan kekuasaan sang suami di untuk kepentingan pribadinya. Dia pernah meminta anak buah Jero di Kementerian ESDM mengumpulkan uang untuk biaya pesta ulang tahun dan peluncuran buku karangannya.
Jaksa KPK menuturkan, pada sekitar bulan Maret 2012, Kepala Bagian Rumah Tangga Biro Umum Kementerian ESDM Agung Pribadi menghadiri rapat panitia persiapan pesta ulang tahun Trisna.
"Pada saat rapat tersebut ada permintaan Triesna kepada Bagian Rumah Tangga ESDM untuk membayar biaya pesta Ulang Tahun Triesna Wacik dan peluncuran buku itu," kata Jaksa Dody Sukmono saat membacakan isi surat dakwaan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Selasa (22/9).
Agung kemudian menyampaikan permintaan istri sang bos ke Sekjen ESDM Waryono Karno. Waryono menindaklanjutinya dengan memerintahkan eselon l di Kementerian ESDM menyediakan uang masing-masing Rp 100 juta.
"Uang yang terkumpul Rp 650 juta yang kemudian dipegang oleh Agung," ujar Jaksa.
Pesta ulang tahun dan peluncuran buku Triesna akhirnya sukses digelar pada tanggal 10 April 2012 dengan dibiayai uang tersebut. Menurut jaksa biaya yang dihabiskan untuk dua kegiatan itu mencapai Rp 619.026.583.
Modus yang sama juga digunakan Jero untuk membiayai acara-acarannya sendiri.
Jaksa membeberkan, Jero pernah menggelar acara makan makan malam di Hotel Dharmawangsa dengan biaya Rp 174.306.550, pesta ulang tahun di Hotel Dharmawangsa yang menelan biaya Rp 337.765.450, serta peluncuran buku berjudul 'Jero Wacik di Mata 100 Tokoh' dengan biaya Rp 564.353.242.
JAKARTA - Istri Jero Wacik, Triesna ternyata ikut memanfaatkan kekuasaan sang suami di untuk kepentingan pribadinya. Dia pernah meminta anak buah
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya
- Terima JAM Intel Kejagung, Mendes Yandri Ingin Perkuat Pengawasan Dana Desa