PARAH! Selain Lahan Fiktif, Ini Kendala Pengusaha di SIni

jpnn.com - BATAM - Selain masalah lahan fiktif, Ketua DPD REI Khusus Batam, Djaja Roeslim, juga mengungkap persoalan lain yang tak kalah sering dihadapi pengusaha di kota Batam, Kepri.
Yakni soal sulitnya penerbitan Peruntukan Lahan (PL) dari BP Batam kepada pengusaha yang sudah mendapatkan izin alokasi lahan. Kondisi ini memicu maraknya lahan tidur.
"Jadi bukan sepenuhnya kesalahan pengusaha. Tapi mereka tak bisa membangun lahannya karena belum punya PL dari BP Batam," keluhnya.
Untuk itu dia berharap, audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dilakukan secara menyeluruh dan tuntas. Sehingga tak ada lagi persoalan lahan di Batam.
"Kami berharap audit ini juga dilakukan secepatnya. Harapannya Batam semakin baik lagi," katanya.(ian/ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lokasi Penembakan 3 Polisi di Lampung Area Texas, Banyak Beredar Senpi Rakitan
- Eks Kasat Reskrim Iptu Tomi Hilang, AKBP Choiruddin Wachid Buka Suara
- Honorer di Intan Jaya Ditembak KKB, Satgas Damai Cartenz Buru Pelaku
- Riau Berusaha Rebut Hak Kelola Kebun Eks Sawit Duta Palma
- Anak Tukang Parkir di Kuansing Tewas Dilindas Truk Perusahaan Kayu
- Sesuai Jadwal, 1.116 Pelamar PPPK Tahap 2 Ikuti Tes CAT April 2025