PARFI Ajak Masyarakat Ikut Awasi Kasus Korupsi di Indonesia
jpnn.com, BANDUNG - Persatuan artis film Indonesia (PARFI) bersama Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara dan Pengawas Anggaran (BPI KPNPA) Provinsi Jawa Barat menggelar workshop tentang pentingnya peran masyarakat dalam mengawasi berbagai kasus korupsi di berbagai daerah.
"Kami berharap terus didukung oleh para artis dan masyarakat di manapun berada dalam hal pencegahan korupsi di segala bidang," kata Ketua Umum PARFI, Febryan Aditya di Bandung, Jawa Barat.
Menurut Febryan, workshop yang diprakarsai oleh BPI KPNPA itu akan digelar keliling di 22 propinsi. Hal itu diyakini sangat penting bagi para anggota dan masyarakat termasuk dari kalangan artis dan pelaku perfilman.
"Kami ingin menyampaikan dan memberikan pesan bahwa melalui workshop agar para pelaku perfilman dan masyarakat bersama-sama agar tidak korupsi meski bekerja di berbagai profesi termasuk pelaku perfilman," tambah Ferbryan.
Ketua Umum BPI, TB Rahmad Sukendar yang ikut hadir dalam workshop tersebut mengatakan, tujuan workshop itu adalah untuk memberikan pembekalan kepada para anggota dan masyarakat setempat agar mau dan aktif dalam pemberantasan kasus korupsi.
"Workshop ini secara bergilir digelar sesuai cabang BPI di seluruh Indonesia dan bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada masyarakat. Untuk para anggota agar bekerja sesuai fungsinya dan tidak teriming-imingi bahkah tersuap hingga terkena tindak pidana korupsi," ujarnya.
Dalam Workshop yang digelar selama dua hari itu juga dihadiri oleh beberapa pejabat seperti Amir Arief (Kasatgas Dit. Dumas KPK RI), Komjen Pol. Drs. Dwi Priyatno, SH.MH, Muhammad Nasir Djamil, S. Ag.M.Si (Komisi III DPR RI), H. Dadang Rusdiana, SE, M.Si (Komisi X DPR RI) dan Emmy Kurnia, SE, M. AK, AK (BPK RI Perwakilan Jawa Barat). (Jlo/jpnn)
Persatuan artis film Indonesia (PARFI) bersama Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara dan Pengawas Anggaran (BPI KPNPA) Provinsi
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Anggota Parfi Minta Pengurus Menyerahkan Kedaulatan
- Dorman Borisman Meninggal Dunia, Keluarga Besar PARFI Turut Berbelasungkawa
- Jadi Ketua PD Parfi Bali, Lenny Hartono Ungkap Visi dan Misi
- Hari ini, Meyrihana Bakal Meriahkan HUT Ke-67 PARFI
- PARFI Diminta Manfaatkan Momentum G20 untuk Menaikkan Budaya lewat Perfilman
- Kabar Duka, Komedian Senior Eddy Gombloh Meninggal Dunia