Park Diragukan Tampil untuk Korsel

Park Diragukan Tampil untuk Korsel
Park Diragukan Tampil untuk Korsel
DOHA - Korsel sepertinya bakal tidak diperkuat Par Ji-sung dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia 2011 melawan Uzbekistan nanti malam. Pelatih Korsel Cho Kwang-rae menyatakan bahwa dirinya sedang memonitor perkembangan kebugaran gelandang Manchester United tersebut.

Sejatinya, keraguan akan tampilnya Park di laga tersebut bukan lantaran sang kapten dibekap cedera. Menurut Cho, pemain yang mencapai 100 caps di timnas Korsel di pertandingan melawan Jepang (25/1) lalu itu perlu diistirahatkan. Hal tersebut penting demi menghindarkan Park dari cedera. "Kami memperhatikan tingkat kebugarannya (Park), karena itu bisa menyebabkan cedera. Kami juga fokus pada upaya pencegahan cedera," terang Cho seperti dilansir AP kemarin (27/1).

Park sendiri berencana mengumumkan masa depannya di Timnas Korsel setelah laga melawan Usbekiztan. Menyusul kegagalan Korsel menjuarai Piala Asia, kabar tentang rencana Park akan penisun menjadi teka-teki. Sebelumnya, mantan pemain PSV Eindhoven itu berencana pensiun dari timnas jika Korsel menjadi juara Piala Asia tahun ini. Tapi setelah Korsel gagal kdi semifinal, Park belum tentu mengikuti jejak pemain bertahan Lee Young-pyo.

Sebelumnya, Lee yang telah berusia 33 tahun menyatakan akan pensiun dari timnas. Pertandingan melawan Usbekiztan malam nanti, bakal menjadi laga terakhir mantan pemain Tottenham Hotspur dan Borussia Dortmund itu. Jika Lee kembali dimainkan melawan Usbekiztan, dia akan mengemas 127 caps bersama timnas Korea.

DOHA - Korsel sepertinya bakal tidak diperkuat Par Ji-sung dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia 2011 melawan Uzbekistan nanti malam. Pelatih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News