Park Shin-hye dan Park Hyung-sik Bagikan Momen Wisata ke Dubai
Aktris Park Shin-hye mengaku sangat antusias dan puas ketika mengunjungi Dubai.
"Di mana pun saya berada, mulai dari gurun pasir dan Palm Jumeirah hingga Al Seef, Dubai Fountain Show, dan Burj Khalifa, ada banyak sekali yang dapat dilihat dan dilakukan. Perjalanan saya di Dubai sangat menyenangkan. Kota ini sangat menarik membuat saya ingin berkunjung lagi," kata Park Shin-hye dalam keterangan resmi, Rabu (14/8).
"Saya berharap mereka yang menonton video ini terinspirasi untuk berlibur ke Dubai dan menemukan pengalaman unik serta kenangan yang tidak terlupakan," sambungnya.
Aktor Park Hyung-sik juga mengungkapkan pengalaman menakjubkan di Dubai.
"Saya terpukau oleh gedung-gedung tinggi yang berkilauan dari siang hingga malam. Langit yang cerah dan matahari terbenam di ufuk adalah kenangan yang tak akan saya lupakan. Saya senang dan bersyukur telah merasakan berbagai keindahan dari Dubai,” ucap Park Hyung-sik.
(ded/jpnn)
Selebritas asal Korea Selatan, Park Shin-hye dan Park Hyung-sik terlibat dalam kampanye 'Dubai, Who’s Ready?' yang diluncurkan Dubai Tourism.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- ProCap Luncurkan System R di Dubai
- Disindir Pramono, Ridwan Kamil: Kalau Enggak Boleh Mimpi, ya Jangan Hidup
- Cerita Atta Halilintar dan Keluarga Terjebak Banjir di Dubai, Lihat Kuasa Tuhan
- Atta Halilintar Ungkap Momen Kebanjiran di Dubai
- 3 Tahun Pernikahan, Atta Halilintar Bawa Aurel Hermansyah ke Kota Impian
- Atta Halilintar Akhirnya Wujudkan Impian Aurel Hermansyah