Parking Bay Ditargetkan Beroperasi H-20 Lebaran

jpnn.com - PT Jasa Marga akan menghadirkan fasilitas parking bay yang tersebar di beberapa titik di Jalan Tol Jakarta-Cikampek dan Palimanan-Kanci.
Parking bay merupakan alternatif tempat beristirahat bagi para pemudik.
Deputy General Manager Maintenance Jasa Marga Cabang Jakarta-Cikampek Denny Chandra menjelaskan, pembangunan parking bay di ruas Jakarta-Cikampek sudah memasuki tahap finishing.
Dengan begitu parking bay siap digunakan pada saat mudik Lebaran.
“Parking bay hanya akan dibuka saat long weekend dan mudik saja. Sampai saat ini, tahap pembangunan sudah menyentuh 98 persen, kecuali pada KM 58 yang masih 65 persen," tutur Denny.
Lalu kapan tepatnya parking bay bisa digunakan oleh para pemudik?
"Kami upayakan parking bay ini sudah siap digunakan sejak H-20 Lebaran,” tandasnya.(chi/jpnn)
PT Jasa Marga akan menghadirkan fasilitas parking bay yang tersebar di beberapa titik di Jalan Tol Jakarta-Cikampek dan Palimanan-Kanci.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Polri Persiapkan Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2025
- Ini Alasan Jasa Marga Tak Bisa Perbaiki Jalan Rusak Akses GT Karawang Timur, Oh
- Penjualan Tiket Arus Balik Lebaran 2025 Sudah Dibuka
- Tiket KA Lebaran Idulfitri Sudah Bisa Dipesan
- Tren Busana Lebaran 2025, Ivan Gunawan Hadirkan Kingdom of Love
- Wamentan Pastikan Stok Daging Sapi untuk Ramadan dan Lebaran Aman