Parlemen Asia Harus Jamin Pasokan Energi
Kamis, 27 November 2008 – 16:26 WIB

Parlemen Asia Harus Jamin Pasokan Energi
Lebih jauh, Ketua DPR di hadapan peserta Sidang APA juga mengingatkan permasalahan lingkungan hidup dan perubahan iklim. Menurutnya, untuk mengatasi masalah itu diperlukan kerjasama seluruh ngara. “Perubahan iklim dan lingkungan hidup tidak hanya menjadi masalah satu negara tapi menjadi masalah bersama,” kata Agung.
Baca Juga:
Kata Agung lagi, semua negara berada dalam planet yang sama sehingga apabila ada dampak dari perubahan iklim, maka akan mempengaruhi semua negara. “Kualitas lingkungan suatu negara dapat mempengaruhi kualitas lingkungan hidup dan bahkan dapat juga menimbulkan permasalahan besar berkaitan dengan kelangkaan pangan dunia,” sebutnya.
Oleh karena itu, Agung menekankan perlunya langah-langkah positif dalam upaya menjaga kestabilan pangan melalui program kebijakan food security di masing-masing negara.
Masih terkait isu lingkungan hidup, Ketua DPR mengajak seluruh peserta Sidang APA Ke-3 dan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono usai pembukaan sidang untuk bersama-sama melakukan penanaman pohon di halaman gedung parlemen. Hal itu, kata Agung, merupakan bentuk perwujudan kepedulian pemimpin parlemen asia terhadap lingkungan dan merupakan salah satu program parlemen se-asia yang berencana menggolkan resolusi menanam milyaran pohon di asia.
JAKARTA - Persoalan ketersediaan energi menjadi salah satu isu yang mencuat di Sidang Asian Parliamentary Assembly (APA) Ke-3 yang berlangsung
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi