Parpol Belum Ada Mendaftar Verifikasi
Selasa, 29 Maret 2011 – 06:07 WIB

Parpol Belum Ada Mendaftar Verifikasi
JAKARTA - Sejak dibuka pendaftaran 17 Januari lalu, belum ada satu pun parpol yang mendaftar verifikasi untuk menjadi peserta pemilu tahun 2014. Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Saan Mustopa mengatakan belum mendaftarnya parpol pemenang Pemilu 2009 lebih dikarenakan faktor waktu.
Demokrat sendiri, menegaskan telah siap diverifikasi apabila dilihat dari struktur organisasi seperti yang disyaratkan UU Parpol. "Kalau kita kan tidak ada masalah. Karena secara organisasi itu kan sudah lengkap semua. Apalagi kita sudah masuk dari sembilan parpol yang ada di DPR sekarang," tandasnya.
Baca Juga:
Menurutnya, belum adanya parpol yang mendaftar semestinya tidak dijadikan persoalan. Mengingat, batas waktu pendaftaran yang masih akan berlangsung hingga Agustus mendatang. "Kan parpol juga mungkin menunggu. Jadi bukan karena ketidaksiapan parpol,"ujar Saan. (dil)
JAKARTA - Sejak dibuka pendaftaran 17 Januari lalu, belum ada satu pun parpol yang mendaftar verifikasi untuk menjadi peserta pemilu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo