Parpol Kesulitan Penuhi Kuota Perempuan
Rabu, 03 April 2013 – 09:55 WIB

Parpol Kesulitan Penuhi Kuota Perempuan
PURWOKERTO - Menjelang pembukaan tahapan pendaftaran bakal caleg ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyumas (9/4) pekan depan, sebagian partai politik peserta Pemilu 2014 masih disibukan dengan pemenuhan kuota 30 persen perempuan. Hingga Selasa (2/4) beberapa parpol menyatakan belum memenuhi kuota tersebut.
Ketua Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Banyumas, Najmudin Sena mengatakan, di beberapa daerah pemilihan (Dapil) belum memenuhi kuota 30 persen perempuan. "Kami masih kekurangan (bakal caleg perempuan, red) di dapil I dan dapil V," katanya saat dihubungi Radarmas (Grup JPNN).
Baca Juga:
Dia mengatakan, di dapil tersebut parpolnya baru menempatkan 50 persen bakal caleg dari kuota yang tersedia. "Sebenarnya kalau dihitung dari empat bakal caleg ditempatkan di dapil tersebut, sudah memenuhi kuota 30 persen perempuan. Tapi kami akan berusaha menempatkan 100 persen bakal caleg di dapil tersebut," jelasnya.
Estimasinya, jika akan mengisi 100 persen bakal caleg di dapil tersebut, sambungnya, Nasdem akan menambah paling tidak dua bakal caleg perempuan. "Kami yakin nanti saat pendaftaran sudah dapat memenuhi kuota perempuan," ujarnya.
PURWOKERTO - Menjelang pembukaan tahapan pendaftaran bakal caleg ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyumas (9/4) pekan depan, sebagian partai politik
BERITA TERKAIT
- Bawaslu Banggai Dalami Dugaan Pelanggaran Pemilu di Lokasi PSU
- Mendagri Tito Ungkap Total Anggaran PSU Pilkada 2024 Rp 719 Miliar
- Konflik Tuntas, Gubernur Meki Nawipa Bakal Temui Masyarakat Puncak Jaya
- PSI Perorangan Kendaraan Politik Anyar Jokowi? Pakar Bilang Begini
- Abraham Sridjaja Pastikan Perluasan Peran TNI di Jabatan Sipil Tidak Sembarangan
- Budi Sulistyono Pertanyakan Efektivitas Investasi Danareksa di Garuda Indonesia