Partai Berkarya Targetkan 4 Persen Kursi di Parlemen

Partai Berkarya Targetkan 4 Persen Kursi di Parlemen
Rapimnas III DPP Partai Berkarya di Lorin Hotel Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/3). Foto: Istimewa

Dalam kesempatan itu, Tommy mengingatkan agar para kader bersungguh-sungguh dalam mewujudkan target.

"Tugas ini, kita harus menguasai target minimun di parlemen. Baik di tingkat pusat, provinsi maupun kabupaten/kota,” kata Tommy.

Tommy mengatakan, Partai Berkarya pada Pileg 2019 harus mempunyai tiga kursi di tingkat kabupaten/kota.

Sehingga rata-rata satu kursi DPRD tingkat II membutuhkan sekitar 12.000 pendukung atau 12.000 suara.

“Dari 12.000 suara kalau tiga kursi hitungan kasar ada dukungan 36.000 suara di DPRD tingkat II. Dengan catatan semua DPW telah mewujudkan semua kepengurusan di DPD,” kata dia.

Dari hasil verifikasi faktual yang dilakukan oleh KPU Partai Berkarya hanya lolos di 458 kabupaten/kota. Belum mencapai 514 kabupaten/kota.

“Kekurangan itu harus segera dipenuhi. Harus membuat tim yang kuat di daerah-daerah tersebut,” terangnya.(mg7/jpnn)


Partai Berkarya menargetkan 4 persen kursi di DPR pada pemilihan legislatif (pileg) 2019.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News