Partai Gerindra Jatim: Lisdyarita Layak Diusung di Pilkada Ponorogo
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Bidang Hukum dan Sengketa DPD Partai Gerindra Jawa Timur H. Abdul Malik, SH, MH mengatakan Lisdyarita adalah sosok yang layak menjadi calon bupati Ponorogo. Pasalnya, Lisdyarita adalah kandidat petahana sebagai Wakil Bupati 2021-2024.
“Lisdyarita adalah kader internal Partai Gerindra yang masih bisa diusung sebaai calon bupati Ponorogo. Dia adalah petahana Wakil Bupati Ponorogo,” ujar Abah Malik seperti dilansir dalam keterangan tertulis pada Sabtu (3/8).
Abah Malik menjelaskan DPC Partai Gerindra Kabupaten Ponorogo tidak mengusung nama Drs. H. Ipong Muchlissoni sebagai bakal calon bupati Ponorogo (Bacabup) 2024-2029.
Pasalnya, Ipong adalah kader Partai Nasdem.
“Saat ini, ada kader internal Partai Gerindra Lisdyarita,” ujar Abah Malik.
Abah Malik menekankan penting untuk memilih kader sendiri dan jangan pilih kader dari luar partai Gerindra.
“Masih ada Lisdyarita yang bisa meneruskan dan melanjutkan pembangunan di Ponorogo,” ujar Abah Malik.
Abah Malik menilai Ipong adalah mantan Ketua DPD Partai Gerindra Kalimantan Timur yang menyeberang ke Partai Nasdem.
Wakil Ketua Bidang Hukum dan Sengketa DPD Partai Gerindra Jawa Timur H. Abdul Malik, SH, MH mengatakan sosok Lisdyarita layak menjadi calon bupati Ponorogo.
- Fahira Sebut Ridwan Kamil Bakal Tutup Perusahaan Miras PT Delta Djakarta
- Perihal Kepala Daerah Sudah Dua Periode Maju di Pilkada 2024, Pakar Hukum Merespons, Tegas!
- Ribuan Buruh Bongkar Muat Siap Antarkan Pramono-Rano Menang Satu Putaran
- Jokowi Siap Turun Gunung demi Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Tunggu Tangggal Mainnya
- Pilkada 2024: Kaesang Ajak Anak Muda Semarang Coblos Ahmad Luthfi dan Yoyok Sukawi
- Menjelang Pemungutan Suara, Bawaslu Minta Pengawas Pilkada 2024 Bikin LHP Secara Detail