Partai Mulai PDKT, Ridwan Kamil: Belum Ada yang Serius
jpnn.com - jpnn.com - Sejumlah partai sudah memberi sinyal tertarik mengusung Wali Kota Bandung Ridwan Kamil di Pilgub Jawa Barat 2018. Di antaranya PDI Perjuangan, PAN dan PKS.
Menanggapi hal tersebut, Ridwan Kamil mengaku tak mau berpikir terlalu jauh. Tapi, yang jelas dia siap maju jika ada yang mendukung.
"Saya gak mau geer karena saya kan tidak punya partai, tapi kalo pun ada, Insyaallah siap," kata pria yang akrab disapa Emil itu di Balai Kota Bandung, Senin (6/3).
Namun, lanjut Emil, sejauh ini belum ada partai yang benar-benar serius ingin mengusungnya. Dia menyebut pembicaraan-pembicaraan yang dilakukan selama ini masih pada taraf "komunikasi ringan".
Namum, Emil menegaskan, secara pribadi dirinya siap maju pada pilgub Jabar mendatang.
"Semuanya masih ngobrol-ngobrol tidak ada hitam atau putih. Tapi kalau pribadi ya siap-siap saja. Karena kepemimpinan kan di level manapun," pungkasnya. (nif/rmol)
Sejumlah partai sudah memberi sinyal tertarik mengusung Wali Kota Bandung Ridwan Kamil di Pilgub Jawa Barat 2018. Di antaranya PDI Perjuangan,
Redaktur & Reporter : Adil
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- Batal Bikin Podcast Bareng, Pablo Benua Bongkar Bayaran Lisa Mariana
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN
- Connie Serahkan Dokumen Rusia ke DPP PDIP, Isinya Berkas & Diska Lepas
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana