Partai Pendukung Bang Yos Incar Sultan

Partai Pendukung Bang Yos Incar Sultan
Partai Pendukung Bang Yos Incar Sultan
JAKARTA - Partai pendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso menjadi calon presiden pada Pemilu Presiden 2009 berkurang. Partai Republika Nusantara (Republikan) yang pertama menyatakan dukungan kepada Bang Yos kemarin mencabut dukungannya.

Pernyataan tersebut disampaikan usai pertemuan DPP Republikan dengan Ketua Dewan Penasihat Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) Suhardiman di Hotel Sahid Jaya, Kamis (16/10). Hadir Ketua Dewan Pertimbangan Republikan Suryanto Sosrojoyo, Ketua Umum DPP Partai Republika Nusantara Mayjen TNI (pur) Syahrir M.S.

Pertemuan itu untuk mendengarkan paparan SOKSI tentang figur Gubernur DI Jogjakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X yang pada 28 Oktober mendatang akan mendeklarasikan pencalonan dirinya sebagai calon presiden.

SOKSI adalah salah satu ormas pendiri Golkar yang sejak awal mendukung Sri Sultan sebagai calon presiden. Keputusan yang diambil dalam rapat pengurus harian SOKSI pada 8 Oktober tersebut berbeda dengan keputusan DPP Partai Golkar yang cenderung kembali mengusung paket SBY-Kalla.

JAKARTA - Partai pendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso menjadi calon presiden pada Pemilu Presiden 2009 berkurang. Partai Republika Nusantara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News