Partai Tengah Galang Koalisi Baru
Perjuangkan Ambang Batas Tetap 3 Persen dalam RUU Pemilu
Senin, 11 April 2011 – 06:00 WIB
JAKARTA - Partai-partai tengah (medioker) berusaha merapatkan barisan menghadapi pembahasan RUU Pemilu kedepan. Koalisi baru sedang digalang untuk menghambat kengototan partai-partai besar (Partai Demokrat, Partai Golkar, dan PDIP) mendorong parliamentary threshold (PT) 4-5 persen.
Tiga partai yang sudah merapat adalah PKB, PPP, dan Partai Gerindra. Ketiganya, kemarin (10/4), berkumpul di kantor DPP PKB, Jl. Raden Saleh, Jakarta. "Ini langkah awal PKB untuk mengajak partai-partai lain membangun solidaritas, komitmen baru, kalau perlu koalisi baru mendukung sistem pemilu yang adil, tak diskriminatif, dan fair," ujar Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar.
Dia mengatakan, munculnya indikasi keinginan partai-partai besar untuk menutup suara partai kecil dan menengah di parlemen, menjadi alasan perlunya partai-partai tengah bersatu. "Ini ingin semua kami rajut agar tidak ada lagi penolakan UU Pemilu, tidak ada lagi yang perlu dibawa ke MK," tambahnya, memberi alasan.
Di tempat yang sama, Wasekjen DPP PPP M. Romahurmuziy menyatakan, kalau koalisi yang sedang digalang ketiga partai masih berbentuk koalisi tematik. Namun, dia menambahkan, bahwa koalisi tematik tersebut bisa berkembang, jika pembicaraan di internal sekretariat gabungan (setgab) ternyata tidak membuahkan hasil seperti yang mereka harapkan.
JAKARTA - Partai-partai tengah (medioker) berusaha merapatkan barisan menghadapi pembahasan RUU Pemilu kedepan. Koalisi baru sedang digalang untuk
BERITA TERKAIT
- Afriansyah Noor Tegaskan Siap Maju jadi Caketum PBB, Singgung Nama Yusril
- Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke-52 PDIP, Darmizal: Sikap Terpuji, Patut Jadi Contoh
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal
- Kembali Terpilih jadi Gubernur Sumsel, Herman Deru Siap Menyukseskan Program MBG