Partisipasi Pemilih di Palangka Raya pada Pemilu 2024 Lebih Dari 80 Persen
jpnn.com - PALANGKA RAYA - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Joko Anggoro mengatakan bahwa tingkat partisipasi pemilih di kota itu pada Pemilu 2024 lebih dari 80 persen.
"Partisipasi pemilih di Palangka Raya untuk pemilu ini ada 80 sekian persen. Artinya memang dari sisi partisipasi cukup baik," kata Joko Anggoro di Palangka Raya, Minggu (3/3).
Dia menambahkan, daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 di daerah setempat 211.423 pemilih.
Terdiri dari 104.994 pemilih laki-laki dan 106.429 perempuan.
Joko mengatakan tingginya partisipasi itu tidak lepas dari peran berbagai pihak dalam partisipasinya menyosialisasikan dan menggelorakan pelaksanaan pesta demokrasi serentak tahun ini.
Menurut dia, tingginya partisipasi pemilih ini disebabkan karena pengaruh pemilihan presiden dan wakil presiden.
Sementara, masih adanya warga yang tak menggunakan hak pilih ini, di antaranya dikarenakan sedang berada di luar kota saat hari pemungutan suara lalu.
"Keadaan ini juga akan menjadi perhatian khusus, sehingga dalam pilkada nanti partisipasi masyarakat dalam menggunakan hak suaranya diharapkan makin bertambah dari saat pemilu ini," katanya.
Tingkat partisipasi pemilih di Kota Palangka Raya pada Pemilu 2024 lebih dari 80 persen.
- Wanita Pengedar Narkoba di Palangka Raya Ini Terancam Hukuman Berat
- Rommy Minta Pengurus Partai Tobat, Wasekjen PPP Bereaksi Begini
- Pemilik 99 Gram Sabu-Sabu Wanita & Pria Terancam 20 Tahun Bui
- Selama 2024, DKPP Pecat 66 Penyelenggara Pemilu
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi
- Mardiono: Kader PPP Menyalahkan Kekurangan Logistik Pas Kalah Pemilu 2024