Paruh Laga, Newcastle vs Chelsea Tanpa Gol

jpnn.com - NEWCASTLE - Belum ada gol yang tercipta pada babak pertama laga Chelsea kontra Newcastle United di pekan ke-15 Premier League 2014/2015. Kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0 di St James Park, Sabtu (6/12) malam WIB.
Kembalinya Diego Costa di lini depan ternyata belum memberikan dampak signifikan bagi Chelsea. Penyerang asal Spanyol itu selalu mati kutu menghadapi solidnya lini belakang tuan rumah.
Chelsea membuka peluang melalui usaha Willian pada menit ke-12. Namun, tendangan gelandang asal Brasil itu masih melebar dari gawang Newcastle yang dikawal Robert Elliot.
Willian kembali mengancam gawang Newcastle enam menit berselang. Tapi, Willian lagi-lagi gagal mengonversinya menjadi gol. Newcastle membalas melalui usaha Jack Colback pada menit ke-29.
Tapi, kiper Chelsea, Thibaut Courtois mampu melakukan penyelamatan gemilang untuk mengamankan gawangnya. Hingga akhir babak pertama, tidak ada gol yang tercipta. (jos/jpnn)
NEWCASTLE - Belum ada gol yang tercipta pada babak pertama laga Chelsea kontra Newcastle United di pekan ke-15 Premier League 2014/2015. Kedua tim
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ibas Doakan Pembalap Mario Aji di Moto2: Kibarkan Merah Putih Hingga Garis Finis
- Liverpool vs Southampton 3-1, Mohamed Salah Cetak 2 Gol
- Liga Inggris: Manchester City Takluk 0-1 dari Nottingham Forest
- Persib Terbang ke Markas Semen Padang Tanpa Nick Kuipers dan Ryan Kurnia, Kenapa?
- MotoGP 2025: Kapan Jorge Martin Kembali?
- Tiket Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Habis Terjual