Pasang 16 CCTV di Rumah, Tora Sudiro Bilang Begini

"Kayak kalau nongkrong gue lebih suka teman-temannya main ke rumah, cuma ya enggak terlalu keras gue protect-nya," aku Tora Sudiro.
Meski tampak protektif, dia mengaku tak pernah diprotes oleh anak-anaknya.
"Enggak pernah, gue jadi bapak asik banget. Lu pasti iri pengin punya bapak kayak gue," kata pemain film Miracle In Cell No. 7 itu lalu tertawa.
Terkadang, dia juga memantau kondisi sang istri melalui CCTV. Sebab menurutnya, kadang kala istrinya itu tak membalas pesan atau mengangkat teleponnya, meski sedang berada di rumah.
"Nanti ada saatnya setalah puluhan tahun telepon lu enggak diangkat, WhatsApp lu enggak dibales, itu ada masanya," ucap Tora Sudiro.
"Daripada gue tanya-tanya kenapa enggak balas WhatsApp, nanti ribet lagi, mending pantau CCTV. Jadi, tahu, oh lagi masak," sambungnya. (mcr7/jpnn)
Aktor Tora Sudiro mengaku memasang belasan CCTV di kediamannya. Dia mengungkapkan alasannya.
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita
- Anak Perempuan Diduga Diculik di Pasar Rebo, Polisi Periksa CCTV
- Penusukan Brutal di Semarang Terekam CCTV, Polisi Buru Pelaku
- KCIC Manfaatkan 1.396 CCTV untuk Pastikan Keamanan Perjalanan Whoosh di Libur Lebaran
- Polisi Selidiki Perusakan Hana Bank oleh Massa Demo Tolak RUU TNI
- Tora Sudiro Hingga Asri Welas Terlibat, Kejar Mimpi Gaspol Hadir di Vidio
- Polisi: Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Jakbar Terekam CCTV