Pasar Cik Puan Terbakar, Kerumunan Warga Menyulitkan Mobilitas Petugas Pemadam

jpnn.com, PEKANBARU - Sebanyak 10 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke Pasar Cik Puan Pekanbaru yang terbakar, Minggu (19/2).
Namun, kerumunan warga yang melihat peristiwa kebakaran itu justru sempat ganggu mobilitas petugas pemadanan.
Kepala Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Pekanbaru Burhan Gurning menyebut kebakaran Pasar Cik Puan di Jalan Tuanku Tambusai, sudah hampir satu jam, tetapi api belum semua bisa dipadamkan.
"Ini sudah hampir satu jam kami melakukan pemadaman. Api cepat membesar karena kios terbuat dari kayu dan banyak bahan mudah terbakar di sini,” kata Burhan.
Pihaknya sudah mengerahkan 10 unit branwir atau mobil pemadam ke lokasi Pasar Cik Puan terbakar.
"Hanya saja masyarakat yang berkumpul dan berkerumun ini menyulitkan mobilitas kami untuk memadamkan api," ucapnya.
Pantauan JPNN.com di lokasi kejadian, sekitar pukul 17.35 WIB, api sudah mulai padam dan lokasi kebakaran sudah dipasangi garis polisi.
Namun, masyarakat makin memadati lokasi kejadian sehingga mengakibatkan jalanan macet. (mcr36/jpnn)
Kerumunan warga yang melihat Pasar Cik Puan Pekanbaru terbakar justru menyulitkan mobilitas petugas pemadam yang telah mengerahkan 10 unit branwur.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Kamar 503 Hotel Grand Hap Solo Kebakaran, Ini Info Polisi
- Aksi Heroik Polisi Menerjang Banjir demi Evakuasi 3 Ekor Kucing
- 17 Ribu Jiwa Terkena Dampak Banjir di Pekanbaru, 20 Pos Didirikan untuk Pengungsi
- BPBD Jabar: Longsor Sukabumi, 7 Warga Hilang, 1 Anak Meninggal
- Seruan Irjen Iqbal di Lokasi Banjir Kota Pekanbaru: Utamakan Masyarakat Dulu!
- Bermalam di Pengungsian, Wali Kota Pekanbaru Cek Kondisi Korban Banjir