Pasar Fluktuatif, BEI Patok Target Realistis
Rabu, 05 November 2008 – 09:44 WIB
JAKARTA - Kondisi pasar yang masih fluktuatif membuat Bursa Efek Indonesia (BEI) mematok target realistis untuk rencana kerja dan anggaran tahunan (RKAT) 2009. RKAT itu sebelumnya telah dibahas dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) BEI pada pekan lalu. Kemarin, rencana kerja itu disetujui oleh dewan komisaris BEI. Pada perjalanan tahun ini, otoritas bursa sebelumnya sudah pernah memangkas target jumlah emiten baru menjadi 25 emiten. Selain itu, emisi obligasi yang semula dipatok Rp 30 triliun dipangkas menjadi Rp 15 triliun.
Untuk target transaksi harian, otoritas bursa mematok nilai rerata tahunan sebesar Rp 2,75 triliun per hari, lebih rendah dari target tahun ini yang sebesar Rp 4 triliun. Sementara jumlah emiten baru pada warsa depan ditargetkan sebanyak 15 emiten. Dan, nilai emisi obligasi korporasi sebesar Rp 13,5 triliun. "Kami menyusun target ini dengan memperhitungkan kondisi pasar yang tengah melambat," ujar Dirut BEI Erry Firmansyah di kantornya Selasa (4/11).
Baca Juga:
Selain target-target terkait emiten, transaksi harian, dan emisi obligasi, BEI bakal menganggarkan dana sebesar Rp 228 miliar untuk biaya operasional pada tahun depan. Semula, bujet yang dianggarkan BEI adalah Rp 260 miliar, sebelum akhirnya dikoreksi dalam pembahasan bersama dewan komisaris kemarin. "Kami akan segera mengajukan ke Bapepam-LK sesegera mungkin," tutur Erry.
Baca Juga:
JAKARTA - Kondisi pasar yang masih fluktuatif membuat Bursa Efek Indonesia (BEI) mematok target realistis untuk rencana kerja dan anggaran tahunan
BERITA TERKAIT
- Optimalisasi MCP untuk Kemajuan Sektor Maritim Nasional, BKI Gelar FGD
- Saham TLKM Anjlok, Telkom Butuh Penyegaran & Strategi Baru
- Startup Lokal Buktikan Keunggulan di Startup4Industry 2024
- Demi Keberlangsungan UMKM, Tarif PPh Seharusnya Diturunkan, Bukan Naik!
- Kunjungi Desa Tertinggal di Serang, Mendes PDT Yandri Susanto Mengaku Miris
- Meccaya Resmi Luncurkan 88 Acne Cream & Sarijel