Pasar Johar Terbakar, Ribuan Pedagang Nganggur
jpnn.com - SEMARANG- Kebakaran Pasar Johar pada Sabtu (9/5) malam memang kejadian yang tidak diharapkan oleh para pedagang. Sebab, Pasar Johar adalah tumpuan hidup untuk mengais rejek.
Gara-gara kejadian tersebut, banyak pedagang yang akhirnya kini kehilangan pekerjaannya alias nganggur. Paska kebakaran yang terjadi Sabtu malam, banyak ratusan pedagang pada Minggu pagi berdatangan dan hanya bisa memandangi kawasan Pasar Johar dengan perasaan sedih.
Mereka tidak menyangka Pasar Johar akan terbakar hampir merata di beberapa los dan kios dari lantai bawah hingga atas. "Saya rugi ratusan ribu karena barang dagangan saya seperti pakaian masih ada di dalam. Kami tidak bisa mengambil karena tidak diperbolehkan masuk ke dalam Pasar Johar oleh Satpol PP," ucap Suwarti, penjual pakaian busana muslim kepada Jateng Pos, Minggu pagi kemarin.
Pardi, penjual pakaian dewasa di bagian los tengah mengaku tubuhnya terasa lemas dan hanya bisa memandangi sisa-sisa bangunan lapak berwarna hitam bekas terbakar api. "Saya juga rugi banyak dam tidak bisa mengambili barang karena belum boleh masuk petugas," jelasnya.
Kepala Seksi Operasional Damkar Kota Semarang, Supriyanto mengatakan, dari Sabtu malam hingga Minggu pagi ,petugas damkar masih melakukan pemadaman. Namun, pemadaman menjadi sulit karena banyak barang yang mudah terbakar, seperti kayu, triplek, kain dan buku. "Kami juga terkendala untuk melakukan pemadaman karena terhalang pintu masuk yang dipenuhi kios pedagang," ujar Supriyanto. (gus)
SEMARANG- Kebakaran Pasar Johar pada Sabtu (9/5) malam memang kejadian yang tidak diharapkan oleh para pedagang. Sebab, Pasar Johar adalah tumpuan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- DPRD DKI Minta Pengamanan Objek Vital PAM Jaya Ditingkatkan
- Daerah Ini Mengusulkan 30 Honorer jadi PPPK Paruh Waktu
- Lihat Mobil yang Dipakai Mengantar Makan Bergizi Gratis di Palembang, Duh
- Bar LGBT di Jaksel Terbongkar Berawal dari Keributan, Sudah Setahun Beroperasi
- OTK Tusuk Penagih Sampah di Pekanbaru, Ada Suara Tembakan
- Pria di Palembang Meninggal dalam Posisi Duduk di Samping Puskesmas Padang