Pasar Lesu, Hino Masih Sanggup Melesat
jpnn.com - JAKARTA - PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) sanggup membukukan penjualan memuaskan pada semester pertama 2016. Padahal, kondisi pasar di tanah air sedang lesu.
Hino berhasil melego 11.913 unit baik light, medium, heavy duty truck dan bus di pasar dalam negeri. Hasil paling banyak disumbang oleh performa penjualan Maret 2016 yang naik 13,45 persen jika dibandingkan bulan sebelumnya.
Direktur Penjualan dan Promosi HMSI Santiko Wardoyo menjelaskan, pada Februari lalu Hino menjual 1.517 unit. Sedangkan Maret meroket sampai 1.721 unit.
“Hino Dutro atau segmen light duty truck masih menjadi penyumbang penjualan paling besar bagi HMSI pada tujuh bulan pertama tahun ini dengan penjualan mencapai 6.476 unit,” ujar Santiko.
Hino Dutro 130 HD 6.8 PS menjadi tipe paling laris dengan kontribusi 42.67 persen terhadap penjualan Hino Dutro keseluruhan. Artinya, berhasil terjual sebanyak 2.763 unit.
Hino Dutro 130 HD 6.8 PS merupakan truk enam roda dengan GVW 8.25 ton. Di mana truk ini biasa digunakan dengan aplikasi dump truk yang sangat cocok dan tangguh untuk bisnis.
Di antaranya ialah kelapa sawit, pengangkutan pasir dan batu atau bahan bangunan dan dapat juga untuk pengangkutan batu bara di jalan normal. Dari sisi market share, Hino Dutro juga mampu meraih hasil yang memuaskan.
SElama Januari-Juli 2016, manajemen berhasil mencatatkan 22 persen market share. Artinya, manajemen berhasil merangsek naik dari periode yang sama di tahun sebelumnya sebanyak 17.5 persen.
JAKARTA - PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) sanggup membukukan penjualan memuaskan pada semester pertama 2016. Padahal, kondisi pasar di tanah
- Konsistensi Menghadirkan Inovasi, Bank Raya Raih BUMN Award 2024
- Prabowo Bentuk Satgas Hilirisasi dan Ketahanan Energi, Bahlil Ditunjuk Jadi Ketua
- Bea Cukai Tegaskan Dukung Perluasan Kawasan Industri PT Alliance di KEK Sei Mangkei
- Resmikan Hanggar Kawasan Berikat PT DSI, Ini Harapan Kepala Bea Cukai Morowali
- Kanwil Bea Cukai Jakarta Berikan Izin Fasilitas PLB kepada PT Sanyo Trading Indonesia
- Pertama di Indonesia, Kilang Pertamina Internasional Siap Produksi SAF Tersertifikasi