Pasar Sentral Makassar Terbakar, Lapak Pedagang Ludes
Selasa, 27 Desember 2022 – 20:11 WIB

Kebakaran di Pasar Sentral Makassar, Selasa (27/12). Foto: Dok. WAG Pewarta
jpnn.com, MAKASSAR - Pasar Sentral Makassar terbakar sekitar pada pukul 19.00 WITA, Selasa (27/12) malam.
Pasar tersebut terletak di Jalan KH Ramli, Kecamatan Wajo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Api dengan cepat membesar hingga membakar lapak pedagang yang ada di pasar tersebut.
Hingga saat ini, petugas pemadam kebakaran tengah memadamkan api.
Kasubsippenmas Sihumas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Dia menyebut api cepat membesar dan menyebar ke lapak pedagang, meski kondisi Makassar tengah diguyur hujan.
"Iya , benar ada kebakaran di Pasar Sentral," kata Aipda Adil, Selasa (27/12) malam.
Aipda Adil mengatakan lapak pedagang yang terbakar berada di pinggir jalan.
Pasar Sentral Makassar terbakar sekitar pada pukul 19.00 WITA, Selasa (27/12) malam.
BERITA TERKAIT
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, Kerugian Tembus Rp 500 Juta
- Seorang Polisi di Makassar Kena Panah, Pelakunya
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, 15 Mobil Damkar Dikerahkan
- Detik-Detik Yoga Tewas Terbakar di Bengkalis, Main HP Sambil Mengecas
- Siswa SMP di Bengkalis Tewas Terbakar di Rumah, Innalillahi
- Hotel 101 Urban Glodok Jakbar Terbakar, Asap Masih Mengepul