Pasar Tanah Abang Membeludak, Politikus PDIP Minta Anies Baswedan Lebih Aktif
jpnn.com, JAKARTA - Pusat grosir di Tanah Abang, Jakarta Pusat ramai didatangi pengunjung menjelang Lebaran, sehingga menimbulkan kerumunan pada Sabtu (1/5).
Kerumunan itu terjadi di Blok A dan Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Merespons hal itu, anggota DPRD DKI Jakarta Gilbert Simanjuntak menilai ada kelalaian pihak terkait dalam menjalankan tugasnya.
Menurut dia, kerumunan di Tanah Abang sudah terjadi beberapa waktu lalu.
"Saya lihat ada yang lalai dengan tugasnya dan harus ada yang bertanggung jawab," kata Gilbert kepada JPNN.com, Senin (3/5).
Menurut politikus PDI Perjuangan itu, Pemprov DKI Jakarta dinilai lamban mengantisipasi lonjakan pengunjung di Pasar Tanah Abang.
Dia menduga penerapan protokol kesehatan di pasar cenderung longgar.
Pasalnya, lanjut dia, tidak adanya batasan kapasitas parkir kendaraan dan batasan kapasitas jumlah pengunjung.
Politikus PDI Perjuangan ini mengatakan, harus ada yang bertanggung jawab dengan kerumunan di Pasar Tanah Abang.
- Ditemani Lontong Sayur, Anies Baswedan Sambut Kedatangan Pram-Doel
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Survei: Pemilih Prabowo Subianto dan Anies Baswedan akan Pilih Ridwan Kamil-Suswono
- Tom Lembong Ditangkap, Anies: Dia Orang yang Lurus, Tak Neko-Neko
- Anies Sebut Tom Lembong Sahabat dan Ingatkan Negara Bukan Berdasarkan Kekuasaan