Pasar Wage Purwokerto Terbakar, Polisi Selidiki Penyebabnya

Ia mengharapkan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang melanda pasar terbesar di Purwokerto itu.
Sementara itu, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekretaris Daerah Banyumas Purwadi Santosa mengatakan Pemerintah Kabupaten Banyumas akan segera menyiapkan lapak sementara sebagai tempat berjualan bagi pedagang yang menjadi korban kebakaran.
"Kami akan bahas dulu. Yang pasti kami akan segera siapkan tempat penampungan sementara bagi para pedagang," katanya didampingi Kepala Dinas Perindustrian dan Perdangan Kabupaten Banyumas Yuniyanto.
Kebakaran yang melanda Blok B Pasar Wage, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, diketahui pada Senin (21/9), sekitar pukul 03.00 WIB.
Dari pantauan di lokasi kejadian, petugas Damkar Kabupaten Banyumas berupaya mendinginkan sisa-sisa kebakaran yang berhasil dipadamkan pada pukul 07.30 WIB. (antara/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Pasar Wage Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jateng, terbakar pada Senin (21/9) sekitar pukul 03.00 WIB.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Puluhan Kios di Sukahaji Bandung
- Sukahaji Membara di Tengah Konflik Lahan, Puluhan Kios Hangus
- 18 Mobil Terbakar di Banjarbaru, Kok Bisa?
- Kebakaran Menghanguskan 18 Rumah Dinas TNI di Aceh