PasarPolis Lanjutkan Kemitraan dengan Gojek

PasarPolis Lanjutkan Kemitraan dengan Gojek
Gojek dan Tokopedia membentuk Grup GoTo. (ANTARA/HO)

jpnn.com, JAKARTA - PasarPolis, perusahaan asuransi teknologi (insurtech) terdepan di Asia Tenggara mengumumkan kelanjutan kolaborasi strategisnya dengan Gojek, layanan on-demand terkemuka di Indonesia yang merupakan
bagian dari GoTo Group.

Kemitraan ini menegaskan dedikasi PasarPolis dalam merevolusi industri asuransi dengan mengintegrasikan solusi asuransi yang komprehensif ke dalam platform teknologi terdepan milik GoTo.

PasarPolis, melalui mitra strategisnya, PT Pasarpolis Insurance Broker, berhasil memenangkan kolaborasi ini melalui proses tender yang kompetitif, menunjukkan kemampuan serta pendekatan inovatifnya di sektor insurtech.

Kemitraan ini mencakup berbagai produk asuransi, seperti SafeTrip untuk perlindungan perjalanan saat menggunakan layanan mobilitas Gojek.

Produk lainnya meliputi asuransi pengiriman paket untuk GoSend, asuransi pengiriman barang dalam skala besar untuk GoBox, serta asuransi layanan pengiriman B2B2C untuk GoKilat; seluruh produk ini terintegrasi dalam ekosistem full-stack milik PasarPolis yang didukung oleh penyedia asuransi digital Indonesia, Tap Insure, yang berperan sebagai underwriter produk asuransi.

Dengan memanfaatkan platform teknologi canggih, PasarPolis Insurance Broker dapat mengelola volume yang terus meningkat secara efisien melalui otomatisasi penerbitan polis dan proses klaim, sehingga memastikan efisiensi dan skala yang optimal.

Kemampuan platform untuk menerbitkan hingga sekitar seratus polis per detik menjamin pengguna mendapatkan pengalaman yang cepat dan mudah dalam memperoleh perlindungan asuransi.

Proses klaim yang sederhana juga meningkatkan kepuasan pelanggan, memberikan pengalaman yang bebas kendala.

PasarPolis telah bekerja sama dengan platform ride-hailing milik GoTo, Gojek, sejak 2018, sebagai salah satu partner yang solusi asuransi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News