Pasca Quick Count, Relawan Jokowi-JK Konvoi Kemenangan
jpnn.com - JAKARTA - Hasil hitung cepat atau quick count sejumlah survei memenangkan pasangan nomor urut dua, Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Mendengar kabar bahagia itu, puluhan relawan Jokowi-JK yang sejak tadi memantau pemberitaan televisi di Kantor Seknas Jokowi, tak bisa menutupi rasa senangnya.
Meski hasilnya belum final, namun para relawan ini meyakini bahwa hasil quick count tak beda jauh dengan hasil perolehan akhir.
"Hari ini jadi bukti dan saksi bahwa kita melakukan pengawalan untuk menetapkan presiden lima tahun ke depan. Alhamdulillah Pak Jokowi-JK masih unggul dalam hitungan cepat. Biasanya hasilnya cuma beda tipis," ujar salah satu relawan dengan pengeras suara di depan Kantor Seknas Jokowi di Jalan Brawijaya Raya nomor 35, Jakarta, Rabu (9/7).
Menyambut rasa bahagia itu, puluhan relawan ini memutuskan untuk melakukan konvoi dengan menggunakan truk gandeng berukuran besar, diiringi puluhan sepeda motor.
Dengan mengenakan atribut bernuansa kotak-kotak, selama perjalanan mereka membawa pengeras suara menyerukan kemenangan Jokowi sembari sesekali menyanyikan lagu Indonesia Raya.
"Kita akan keliling dari Dharmawangsa menuju HI, Semanggi. Kita pokoknya akan keliling Jakarta untuk menyambut kebahagiaan ini. Kita akan konvoi dengan sopan dan tertib," serunya lagi.
Kemenangan sementara ini kata dia, sebagai bukti bahwa warga Jakarta mengizinkan Gubernur DKI Jakarta non aktif itu untuk menjadi presiden.
"Siapa bilang Jokowi ditolak oleh warga Jakarta untuk jadi Capres? Ini buktinya, ini buktinya. Kita akan mengawal sama-sama membawa Indonesia jauh lebih hebat lagi dibanding dulu," timpal relawan lainnya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Hasil hitung cepat atau quick count sejumlah survei memenangkan pasangan nomor urut dua, Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Mendengar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- RI 36 Berulah di Jalan, Nusron Wahid Sindir Netizen yang Salah Sasaran
- Gandeng Resinergi, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif dari Sampah Perkotaan
- Legislator NasDem Tawarkan Solusi Ini Demi Menyejahterakan Petani
- Ray Rangkuti Tantang KPK Bidik Orang di Lingkaran Kekuasaan terkait Kasus DJKA
- Dirjen Bina Keuangan Daerah Terima Penghargaan dari Kementerian BUMN
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak