PascaTawuran di Manggarai, Perjalanan KRL Berangsur Normal

jpnn.com, JAKARTA - PT Kereta Commuter Indonesia memohon maaf atas perjalanan KRL yang sempat terkendala sejak pukul 16.39 WIB lantaran tawuran warga yang terjadi di sekitar Stasiun Manggarai.
Pasalnya tawuran tersebut mengakibatkan perjalanan KA tidak bisa melintas demi tetap mengutamakan keselamatan.
VP Corporate Communication PT KCI Anne Purba mengatakan setelah tawuran warga mereda, sejak pukul 17.24 WIB, KRL yang hendak melintas Stasiun Manggarai bisa melanjutkan perjalanan.
BACA JUGA: Polisi Bubarkan Tawuran Sekitar 300 Orang di Manggarai dengan Gas Air Mata
"Namun dampak dari kendala perjalanan sebelumnya, saat ini terjadi antrian KRL yang akan berangkat maupun tiba di Stasiun Manggarai," ujar Anne lewat siaran persnya, Rabu (4/9).
Sementara itu terkait informasi di media sosial yang menyebutkan kendala perjalanan ini karena gangguan teknis KRL, Anne menyampaikan kabar tersebut tidak benar.
"Penumpang juga kami minta untuk selalu mendengarkan arahan dan informasi dari petugas terkait kondisi perjalanan KRL," tandasnya.(chi/jpnn)
Setelah tawuran warga mereda, sejak pukul 17.24 WIB, KRL yang hendak melintas Stasiun Manggarai bisa melanjutkan perjalanan.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Penumpang KRL, MRT atau TJ Hari Ini Bakal Dapat Kejutan Pada Peringatan Hari Bebas Bau Badan, Catat
- Begini Penampakan KRL Baru dari China
- Dirut KAI Siap Wujudkan Mimpi Jabar Punya KRL Bandung Raya
- Pelaku Kekerasan Seksual di Kereta Komuter Akan Masuk Daftar Hitam dan Dilarang
- Belum Ada Keputusan Kenaikan Harga Tiket KRL
- KRL Anjlok di Depan WTC Mangga Dua, KAI Lakukan Hal Ini