Pasek: Saya Malu, Anaknya Ketua Panitia, Bapaknya Maju
jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Gede Pasek Suardika menilai, Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebenarnya tidak berambisi untuk kembali memimpin partai berlambang segitiga mercy itu.
Menurutnya, orang-orang dekat SBY di Demokrat lah yang justru bernafsu ingin sang incumbent itu untuk kembali berkuasa.
Pasek mengatakan, pada Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Bali tahun 2013 lalu, SBY sudah menegaskan tidak mau jadi ketua umum lagi di periode berikutnya.
"Tapi sekarang orang-orang di sekitarnya mendorong-dorong terus, orang yang paling banyak mendapatkan benefit (keuntungan) politik," kata Pasek di gedung KPK, Kamis (30/4).
Pasek enggan mengungkap siapa saja yang dimaksudnya dengan orang-orang di sekitar SBY itu. Yang jelas, ujarnya, mereka sangat diuntungkan jika SBY kembali menduduki kursi Demokrat 1.
"Karena nanti de jure-nya Pak SBY ketua umum, tapi secara de facto mereka yang mengelola," jelas sahabat mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum itu.
Yang paling mengkhawatirkan, lanjut Pasek, ambisi orang-orang dekat SBY ini mengancam berjalannya kongres nanti. Pasalnya, mereka menggunakan segala cara untuk memastikan mantan presiden RI itu untuk kembali berkuasa.
Hal ini terlihat dari mulai bermunculannya ancaman terhadap pemegang suara di daerah yang tidak mendukung SBY. Menurut Pasek, beberapa pengurus daerah dipaksa menandatangani pernyataan tertulis untuk memilih SBY saat pemilihan ketua umum nanti.
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Gede Pasek Suardika menilai, Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebenarnya tidak berambisi untuk kembali
- Dompet Dhuafa & PARFI 56 Teken Kerja Sama Kampanye Kemanusiaan dan Pemberdayaan Budaya
- 3 Usulan Gubernur agar Seluruh Honorer jadi PPPK, Tanpa Sisa, Jos!
- 5 Berita Terpopuler: 1,7 Juta Honorer dapat NIP PPPK & Paruh Waktu, tetapi Kode R2/L yang Batal Lulus, yang Curang Susah Tidur
- Sisa Honorer yang Harus Terserap PPPK 2024 Tahap 2 Masih Membeludak, Oh
- Siswa di Makassar Diberi Hadiah Jika Menghabiskan Makan Bergizi Gratis
- 4 Orang Tewas Dalam Insiden Kecelakaan Bus Pariwisata di Kota Batu