Pasien Corona Kasus ke-78 di Malaysia Sempat Singgah ke Indonesia
jpnn.com, PUTRAJAYA - Kementerian Kesehatan Malaysia (KKM) mengungkapkan bahwa salah satu pasien corona di Malaysia sempat berkunjung ke Indonesia.
Pasien yang disebut sebagai kasus ke-78 itu, yang dilaporkan pada Jumat (6/3), merupakan pengidap yang dideteksi melalui hasil investigasi otoritas Malaysia.
"Kasus ini mempunyai sejarah perjalanan ke Indonesia selama tujuh hari mulai 13 Februari 2020 dan mulai bergejala pada 19 Februari 2020," kata Dirjen Kesehatan KKM Dr Noor Hisham Abdullah di Putrajaya, Sabtu (7/3).
Sementara itu, KKM melaporkan bahwa hingga Sabtu pukul 12.00 waktu setempat terdapat sepuluh kasus baru pengidap COVID-19, yang para pasiennya disebut sebagai kasus ke-84 hingga ke-93.
"Semua kasus ini telah dideteksi dan diasingkan untuk perawatan selanjutnya. Kontak-kontak dekat dengan kasus ini juga sedang dipastikan untuk investigasi dan pengambilan sampel selanjutnya," kata Noor.
Dia mengatakan semua kasus baru yang dilaporkan pada Sabtu itu merupakan kontak dekat dengan kasus ke-33. Empat pengidap, yaitu kasus ke-85, 86, 87 dan 93 merupakan generasi pertama kontak dekat kepada kasus ke-33.
Sementara itu, enam pasien baru ini merupakan generasi kedua, yang berkontak dekat dengan kasus ke-33. Keenam orang itu adalah kasus ke-84, 88, 89, 90, 91, dan 92.
"Semua kasus ini telah dideteksi saat aktivitas pendeteksian kontak dan telah dimasukkan ke rumah sakit untuk diisolasi dan diberi perawatan selanjutnya," katanya.
Sejumlah pasien corona di Malaysia dirawat di rumah sakit dalam keadaan stabil. Sementara yang negatif, masih dalam pengawasan selama 14 hari.
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Ini 4 Faktor untuk Mencapai Visi Integrasi dan Konektivitas Subkawasan BIMP-EAGA
- Survei Indikator: China Dipersepsikan sebagai Kawan Terdekat Indonesia
- Mobil Listrik BYD M6 Hadir di Negeri Jiran, Harga Lebih Mahal
- Polda Riau Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Buru Bandar Besar di Malaysia