Pasien Corona Kasus ke-78 di Malaysia Sempat Singgah ke Indonesia

Pasien Corona Kasus ke-78 di Malaysia Sempat Singgah ke Indonesia
Warga menggunakan masker saat melintasi kawasan MH. Thamrin, Jakarta, Selasa (3/3). Foto: Ricardo/JPNN.com

KKM juga menjalankan penyelidikan terbaru terhadap orang-orang yang melakukan kontak dekat dengan kasus ke-26.

KKM mendapati satu klaster jangkitan COVID-19 terkait dengan kasus ke-33 dan sebanyak 132 kontak dekat telah dipastikan terkait dengan kasus tersebut. Dari jumlah tersebut, 18 orang telah dinyatakan positif dan kini masih dirawat di rumah sakit serta berada dalam keadaan stabil.

Sedangkan 38 kontak terdekat lainnya diuji dengan hasil negatif dan diperintahkan berada dalam pengawasan di rumah selama 14 hari.

"Keputusan laboratorium bagi 76 lagi kontak dekat masih belum diperoleh namun semua kontak dekat ini dilaporkan sehat dan diminta di bawah perintah pengawasan dan perhatian di rumah," katanya.

Noor mengatakan KKM masih menjalankan investigasi dan pendeteksian kontak dekat, untuk memastikan penyebab dan tempat para pasien terjangkit, guna mencegah penularan.

Dengan pertambahan sepuluh kasus baru itu, jumlah kumulatif kasus positif COVID-19 di Malaysia menjadi sebanyak 93 kasus. "Kasus-kasus positif ini adalah dari kalangan Patient-Under-Investigation (PUI) terjangkit COVID-19, kontak dekat dan misi bantuan kemanusiaan," katanya. (antara/jpnn)

Sejumlah pasien corona di Malaysia dirawat di rumah sakit dalam keadaan stabil. Sementara yang negatif, masih dalam pengawasan selama 14 hari.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News