Pasien COVID-19 Pulang Usai Isolasi, Sampai di Rumah Langsung Terhenyak, Ya Ampun

jpnn.com, MAKASSAR - Kawanan pencuri membobol rumah pasien virus corona jenis baru COVID-19 di Jalan Kesadaran, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Maling beraksi ketika seluruh penghuni rumah sedang menjalani program isolasi di Hotel Swiss Bell.
Maling membawa kabur uang senilai Rp20 juta, emas 15 gram, dan sejumlah barang berharga lainnya ketika rumah dalam keadaan tanpa penghuni.
Seluruh penghuni di rumah tersebut sebanyak 25 orang. Mereka sedang mengikuti program isolasi berdasarkan hasil rapid test yang menunjukkan tanda reaktif.
Kepala Polisi Sektor (Kapolsek) Panakkukang Kompol Jamal Fatur Rakhman mengatakan, dugaan sementara ada empat pelaku masuk ke rumah korban, lalu menggasak uang, emas, dan barang-barang berharga lainnya.
Pengumpulan informasi dan keterangan dari korban, kata Kompol Jamal, langsung dilakukan oleh tim penyidik dengan tetap menjalankan protokol standar prosedur kesehatan, Kamis (7/5).
Mereka mengenakan alat pelindung diri (APD) hazmat dan kelengkapan lainnya, mengingat rumah korban sudah terkontaminasi virus tersebut.
Kendati pemilik rumah sudah dinyatakan negatif setelah menjalani isolasi di hotel selama 14 hari bersama keluarganya, kata Kompol Jamal, protap kesehatan harus tetap dijalankan.
Satu keluarga pulang usai menjalani isolasi sebagai pasien COVID-19, langsung kaget begitu sampai di rumah.
- Berkedok Jadi Tukang Buah, Maling Gasak Motor Pak RT
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Curi Rokok di Ruko, Pria Ini Ditangkap Polisi
- Satu dari Empat Pelaku Pencurian Sawit di PT Djuanda Sawit Lestari Ditangkap
- Polisi Tembak Pelaku Pencurian Rumah Ditinggal Pemudik
- Kamar Indekos Disatroni Maling, Jurnalis Kehilangan Rp 20 Juta