Pasien Meninggal, Keluarga Mengamuk, Dokter Dianiaya

jpnn.com, JAYAPURA - Para tenaga medis sepakat untuk tidak melakukan aktivitas pelayanan di IGD RSU Abepura, Jayapura, Papua.
Gara-garanya, seorang dokter di IGD RSU Abepura bernama dr Hayu (30) dianiaya oleh sekelompok keluarga pasien.
Penganiayaan ini buntut dari meninggalnya seorang pasien bernama Delta Murib yang dikatakan karena kesalahan pihak medis. Tubuh korban dikatakan masih hangat namun sudah dibawa ke ruang jenazah.
Dari pantauan Cenderawasih Pos (Jawa Pos Group), akibat kejadian ini, ada sejumlah pasien terpaksa memilih pindah ke rumah sakit terdekat.
Peristiwa terjadi Rabu malam (10/5) sekitar pukul 19.45 WIT di ruang IGD dimana pasien Delta ini masuk pada Selasa (9/10) sekitar pukul 21.00 WIT yang dibawa oleh keluarga.
Hasil pemeriksaan disebutkan bahwa pasien tersebut mengalami komplikasi penyakit malaria dan paru-paru.
Informasi yang dihimpun Cenderawasih Pos, pasien disarankan untuk menjalani rawat inap hingga akhirnya dipindahkan ke ruang penyakit dalam perempuan.
Sejatinya penanganan pasien ini disebutkan sudah sesuai dengan aturan, namun ada informasi yang menyebutkan jika pasien sempat berjalan ke kamar mandi lalu terjatuh.
Para tenaga medis sepakat untuk tidak melakukan aktivitas pelayanan di IGD RSU Abepura, Jayapura, Papua.
- Polda Jabar Akan Umumkan Hasil Psikologi Dokter Cabul Priguna
- Potret Karangan Bunga dari Penggemar Taiwan di Rumah Duka Ricky Siahaan
- Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan