Pasien Operasi Harus Antre

jpnn.com - BATAM - Meski telah menyandang status rumah sakit tipe B, RSUD Embung Fatimah, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), tetap saja kewalahan melayani pasien yang membutuhkan pelayanan medis di kamar operasi. Sebab, RSUD Embung Fatimah hanya memiliki empat ruang operasi. Padahal, pasien operasi yang masuk lebih dari tujuh orang per hari.
Bernand, 27, warga Sagulung Baru, Batam, harus menunggu seminggu untuk mengoperasikan benjolan di kakinya. Sebab, RSUD masih menangani persalinan Caesar.
"Katanya antre dulu. Sebab, kamar operasi terbatas dan harus diutamakan untuk pasien darurat. Penyakit seperti saya ini katanya bisa ditunda," ujar Bernand saat ditemui di RSUD Embung Fatimah seperti dilansir Batam Pos, Senin (14/10).
Staf Humas RSUD Batam Cut Guspida mengatakan, langkah itu diambil karena jumlah pasien melebihi kapasitas. Sementara jumlah ruang operasi sangat terbatas.
"Ruang operasi hanya empat. Dalam sehari, lima dokter spesialis di ruang operasi hanya bisa menangani tujuh pasien," kata Cut. (eja/JPNN
BATAM - Meski telah menyandang status rumah sakit tipe B, RSUD Embung Fatimah, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), tetap saja kewalahan melayani pasien
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku