Pasien Positif Covid-19 di RSKI Pulau Galang Berkurang 33 Orang

Pasien Positif Covid-19 di RSKI Pulau Galang Berkurang 33 Orang
Ilustrasi RSKI Pulau Galang, beberapa waktu lalu. Foto: Pradanna Putra Tampi/Antara

jpnn.com, PULAU GALANG - Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang, Kepulauan Riau merawat inap 272 pasien terkonfirmasi positif COVID-19.

Angka tersebut tercatat hingga Kamis (10/12) pukul 08.00 WIB.

"Pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di RSKI Pulau Galang sebanyak 272 orang, berkurang 33 orang dari jumlah pasien pada hari sebelumnya," ujar Perwira Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian dalam keterangan pers di Jakarta, Kamis.

Pasien berstatus suspek tercatat nihil.

Dari 272 pasien terkonfirmasi positif COVID-19 yang dirawat inap, 155 orang berjenis kelamin laki-laki, sedangkan 117 orang lainnya perempuan.

Rekapitulasi pasien terdaftar di RSKI Pulau Galang terhitung sejak 12 April 2020 hingga saat ini berjumlah 5.722 orang, di mana 28 pasien di antaranya dirujuk ke fasilitas lain.

Rekapitulasi pasien terdaftar di RSKI Pulau Galang terhitung sejak 12 April 2020 hingga saat ini berjumlah 5.722 orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News