Pasien Sembuh dari Covid-19 di Indonesia Mencapai 505.836 Orang
Jawa Timur urutan selanjutnya menambahkan sebanyak 791 kasus dan kumulatifnya masih kedua tertinggi sebanyak 69.921 kasus.
Urutan terakhir dalam lima besar harian, berada di Sulawesi Selatan menambahkan 312 kasus dan kumulatifnya mencapai 23.199 kasus.
Di samping itu, untuk kasus pasien meninggal harian juga masih bertambah sebanyak 166 kasus dan kumulatifnya menjadi 18.819 kasus.
Dari rincian per provinsi, urutan pertama berada di Jawa Tengah menambahkan 48 kasus dan kumulatifnya mencapai 2.635 kasus.
Jawa Timur urutan kedua harian dengan menambahkan pasien meninggal sebanyak 47 kasus dan kumulatifnya masih yang tertinggi sebanyak 4.879 kasus.
DKI Jakarta urutan selanjutnya menambahkan 16 pasien meninggal dan kumulatifnya urutan kedua bertambah menjadi 2.933 kasus. Urutan keempat di Kalimantan Utara menambahkan pasien meninggal sebanyak delapan kasus dan kumulatifnya mencapai 31 kasus.
Sejak 2 Maret Hingga 13 Desember ditemukan 617.820 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia.
- Satgas Covid-19 Tegaskan Pintu Masuk Indonesia Terus Diperketat Cegah Omicron
- Cegah Penyebaran Omicron, Ini Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia
- Jelang PTM 100 Persen, Bu Retno Ungkap Pelanggaran Protokol Kesehatan di Sekolah
- Satgas Covid-19 Perketat Pintu Masuk di Batam Menyusul Temuan Tes PCR Palsu
- Satgas Covid-19 Minta Masyarakat Lakukan Hal ini Agar Terhindar dari Omicron
- Ada 8 Kasus Omicron, Satgas Covid-19 Minta Rumah Sakit Lakukan Ini