Pasokan Elpiji 12 Kg Masih Aman
Jumat, 31 Mei 2013 – 03:16 WIB
CILEGON – Di saat sejumlah daerah lain di Banten kesulitan mencari gas elpiji 12 kilogram (kg), di Kota Cilegon justru pasokannya masih aman. Bahkan di beberapa agen penjualan, gas ukuran 12 kilogram masih menumpuk.
Di sub-agen PT Banten Keluarga Sejahtera (BKS) misalnya, yang terletak di Pasar Pagebangan, stok elpiji 12 kg masih tersedia untuk beberapa hari mendatang. “Sampai hari ini (kemarin) masih aman-aman saja, kalau kosong saya masih bisa order,” kata Neneng Ratna Dewi, pemilik toko BKS, Kamis (30/5).
Hanya saja, Ratna mengakui, sejak beberapa hari lalu, harga gas sempat mengalami kenaikan mulai tingkat agen hingga pengecer. Bila biasanya gas ukuran 12 kg dijual Rp73.000 dari agen ke pengecer, kini bisa mencapai Rp75.000. Sementara ditingkat konsumen mencapai Rp80.000 hingga Rp85.000. “Gas ukuran 3 kg juga naik dari Rp13.500 menjadi Rp14.500, kalau di tingkat konsumen bisa lebih mahal lagi,” ujarnya.
Dia menduga kenaikan harga berkisar Rp1.500 hingga Rp5.000 itu dikarenakan adanya isu kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang digulirkan pemerintah sejak awal Mei lalu. “Kami sebagai agen juga sempat dikomplain beberapa pelanggan, tapi kalau kenaikannya dari atas sana, kita hanya ikut saja, dari pada rugi,” ungkapnya.
CILEGON – Di saat sejumlah daerah lain di Banten kesulitan mencari gas elpiji 12 kilogram (kg), di Kota Cilegon justru pasokannya masih aman.
BERITA TERKAIT
- PPN 12% di Depan Mata, Investor Wajib Susun Strategi yang Lebih Adaptif
- Hamdalah, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Natal dan Tahun Baru
- Bea Cukai Beri Izin Fasilitas Kawasan Berikat untuk PT Super Optics Jakarta Indonesia
- AQUA Alirkan Kebaikan Berangkatkan Umrah Marbut di 6 Provinsi
- Luncurkan Green Movement UCO, Pertamina Patra Niaga Ubah Minyak Jelantah Jadi Biofuel
- ARES 2024 Menjadi Pembuka PropertyGuru Week