Pasokan LPG tiba, Pertamina Operasi Pasar di Donggala & Sigi
jpnn.com, SULTENG - Pasokan LPG 3 Kg di Sulawesi Tengah, sudah tiba di Palu dan Donggala sejak Rabu, (3/10). Sejauh ini penyaluran LPG ke wilayah terdampak bencana gempa dan tsunami di Palu, Donggala dan Sigi lebih dari 1.700 tabung.
Unit Manager Communcation & CSR Pertamina Marketing Operation Region VII Roby Hervindo menjelaskan, pasokan LPG berdatangan sejak kemarin sore, di mana sudah tersalur 200 tabung Elpiji 12 Kg, 150 tabung Bright Gas 5,5 Kg, 791 tabung Bright Gas 12 Kg dan 560 tabung Elpiji 3 Kg.
"Penyaluran LPG ini dilakukan untuk menghidupkan kembali geliat aktivitas warga, sekaligus memenuhi kebutuhan posko dan dapur umum," tutur Roby.
Khusus untuk Elpiji 3 Kg, setelah kemarin melakukan operasi pasar di depan TBBM Donggala, Kamis (4/10), Pertamina kembali melanjutkan operasi pasar di empat lokasi yakni area TBBM Donggala, Kompleks Pesantren Dolo Palu, Pangkalan LPG Sis Aljufri dan Lapangan Madani Kabupaten Sigi Biromaru.
"Total alokasi operasi pasar 1.680 Elpiji 3 Kg tabung, dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp 16 ribu per tabung," jelasnya.(chi/jpnn)
Sejauh ini penyaluran LPG ke wilayah terdampak bencana gempa dan tsunami di Palu, Donggala dan Sigi lebih dari 1.700 tabung.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Cek Lembaga Penyalur BBM & LPG di Seluruh Wilayah
- Bertambah Lagi, Desa Energi Berdikari Pertamina Hadir di Indramayu
- Jelang Nataru, Kapal Tanker PIS Rokan & PIS Natuna Siap Perkuat Distribusi Energi Nasional
- Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah untuk SDN Cimalaya 7
- 53 UMKM akan Hadir di Pertamina Eco RunFest 2024, Ada Pilihan yang Sangat Menarik!
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung