Pastikan Keamanan Arus Balik, Dirlantas Polda Sumsel Tinjau Tol Indralaya-Prabumulih

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumsel Kombes Pol M Pratama A melakukan peninjauan langsung kawasan Tol Prabumulih-Indralaya Ogan Ilir Sumatra Selatan.
Tinjauan itu dilakukan untuk memastikan keamanan dan keselamatan pemudik pada arus balik Operasi Ketupat Musi 2023.
Tidak hanya meninjau arus mudik dan balik di Tol Prabumulih-Indralaya, Ditlantas Polda Sumsel beserta jajaran juga melakukan sterilisasi jalur Tol Prabumulih-Indralaya OI.
"Kami dari Ditlantas Polda Sumsel dan petugas tol meninjau langsung Tol Prabumulih Km 82, bersama Kasatlantas, serta melakukan sterilisasi di pintu tol, di mana kami melakukan penutupan," ungkap Pratama, Sabtu (29/4).
Diketahui bahwa selama Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2023, akses Tol Prabumulih-Indralaya waktu operasionalnya dimulai pada Pukul 07.00 WIB hingga Pukul 16.00 WIB.
"Jam operasional ini berlaku dari 15 April sampai dengan 30 April 2023 mendatang, jadi pukul 16.00 WIB itu sudah steril tidak ada kendaraan yang masuk, dan akan kami buka lagi besok pada pukul 07.00 WIB pagi harinya," ujar Pratama.
Pratama menjelaskan dari hasil peninjauan bersama, untuk jalur Tol Prabumulih-Indralaya OI masih terdapat beberapa kendala yang dihadapi masyarakat yang hendak mudik.
Salah satunya, ada masyarakat yang tidak mengetahui waktu operasional buka jalan tol.
Ditlantas Polda Sumsel Kombes Pol M Pratama tinjau langsung jalan Tol Indralaya-Prabumulih.
- PIK2 Diserbu 500 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Booth Camilan Sehat dan Aktivitas Seru Warnai Jalur Mudik 2025
- Mudik Lebaran 2025, KAI Group Angkut 29.170.705 Penumpang
- Lebaran 2025 Menceritakan Keresahan, Ekonom Nilai Perlu Evaluasi Ekonomi
- Mudik Idulfitri Berjalan Baik, Jasa Marga Ungkap Peran Kecerdasan Buatan