Pastikan Nama yang Disebut Nazaruddin Bakal Diperiksa
Kamis, 04 Agustus 2011 – 20:29 WIB
JAKARTA - Pertemuan perdana Komite Etik KPK, Kamis (4/8) di gedung KPK, Jakarta menetapkan salah satu poin penting. Komite yang beranggotakan 7 orang ini akan memanggil pihak-pihak yang berkaitan dengan Muhammad Nazaruddin.
"Kalau Nazaruddin tak bisa dihadirkan, semua orang yang berhubungan dengan Nazaruddin bisa kita panggil," kata Ketua Komite Etik KPK, Abdullah Hehamahua dalam konferensi pers di KPK, Kamis (4/8).
Baca Juga:
Dalam jumpa pers yang juga dihadiri semua anggota Komite Etik KPK itu Abdullah menegaskan, semua pimpinan KPK yang namanya disebut atau terkait dengan tudingan Nazaruddin juga akan diperiksa. "Seperti air mengalir saja," tukasnya.
Apakah Wakil Ketua KPK Bibit Samad Riyanto sebagai satu-satunya pimpinan KPK yang duduk di Komite Etik akan ikut dipanggil? Abdullah mengatakan, jika Bibit terkait pasti akan diperiksa. "Iya. Kalau memang terkait akan dipanggil," jawabnya.
JAKARTA - Pertemuan perdana Komite Etik KPK, Kamis (4/8) di gedung KPK, Jakarta menetapkan salah satu poin penting. Komite yang beranggotakan 7 orang
BERITA TERKAIT
- Dukung Ketahanan Pangan, IsDB & IFAD Kembangan Pertanian Dataran Tinggi
- Program Upland Kementan Diharapkan Bisa Perkuat Ketahanan Pangan
- Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar, Yayan: Hadiahnya Luar Biasa, ya
- Pertamina Eco RunFest Salurkan Donasi Kemanusiaan untuk Palestina, Sebegini Nominalnya
- Pak Gubernur Ini Menjadi Salah Satu yang Diamankan KPK, Kasusnya Diduga Pungutan Pilkada
- Warga Diimbau Waspada, Gunung Lewotobi Kembali Erupsi